Home / BUDIDAYA / Pendataan Koleksi Tanaman di Kebun sekolah

Pendataan Koleksi Tanaman di Kebun sekolah

Senin, 30 September 2019 siswa kelas VI belajar diluar kelas.Objek yang dipelajari adalah tanaman yang ada di lingkungan sekolah. Siswa mendapat tugas mendata tanaman, satu siswa satu tanaman. Langkah pertama siswa menemukan dan menulis nama tanaman. Langkah kedua menulis ciri-ciri tanaman tersebut. Kedua mengisi kolom manfaat dari tanaman yang diteliti. Daun, akar, batang, bunga, buah, biji, getah, dll yang ada manfaatnya. Langkah ketiga mengisi kolom cara pengolahan tanaman tersebut bila mengandung khasiat obat.

Sebelumnya siswa diberi arahan dan petunjuk cara pengisian format pendataan tersebut. Siswa yang kurang paham bisa membuat kelompok. Siswa sangat senang dan antusias jika belajar di luar kelas. Pembelajaran seperti ini, guru harus mampu membimbing dengan sabar. Guru mampu mengkondisikan siswa bagaimana menggunakan waktu dengan efektif. Siswa tingkat Sekolah Dasar masih suka bermain. Beberapa siswa tidak tahu apa manfaat dari tanaman. Apalagi cara mengolahnya menjadi obat. Untuk mengatasi masalah ini kami mendapat bantuan Mbah google. Kendala lain adalah sinyal internet kurang kencang. Dan guru juga harus mempersiapkan pulsa paket data.

Hasilnya terdata 25 jenis koleksi tanaman di kebun sekolah. Diakhir pembelajaran siswa diminta mempresentasikan hasil kerjanya.

About Daeng SwaraPendidikan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Tinggalkan Jabatan Manager di BUMN Demi Ternak Kambing

https://swarapendidikan.or.id/