Laptopmu lemot? Jangan panik! Yuk cari tahu penyebab dan cara mengatasinya!
Daftar Isi Artikel
- Penyebab Laptop Lemot
- Startup program terlalu banyak
- Kapasitas RAM terlalu kecil
- Hard Disk terlalu tua atau sudah penuh
- Banyaknya tab pada browser
- Jumlah add-ons yang terlalu banyak
- Jarang memperbarui sistem operasi
- Cara Mengatasi Laptop Lemot
- Mematikan beberapa start-up program
- Upgrade kapasitas RAM
- Mengganti Hard Disk (HDD) dengan SSD
- Hindari membuka tab terlalu banyak
- Hapus add-ons
- Memakai cooling pad
Bayangkan, kamu sedang terburu-buru mengerjakan tugas yang tenggatnya sebentar lagi. Kamu ingin mengerjakannya secepat mungkin. Tetapi, tiba-tiba laptopmu mendadak lemot dan tidak bisa digunakan.
Kamu mendadak panik, dan segera mencari penyebab serta cara mengatasinya. Tenang, kamu tidak sendiri. Gamelab akan memberimu solusi di artikel ini. Simak sampai akhir ya!
Penyebab Laptop Lemot
Sebelum kamu mencari cara mengatasi laptop lemot, tentu ada baiknya kamu mencari penyebabnya terlebih dahulu. Berikut beberapa kemungkinan penyebab laptopmu lemot.
Startup program terlalu banyak
Salah satu penyebab laptop lemot adalah banyaknya startup program di laptop. Berbagai aplikasi tersebut akan berjalan di background secara otomatis ketika kamu menghidupkan laptop. Semakin banyak aplikasi yang berjalan otomatis saat laptop dinyalakan, maka laptop menjadi semakin lelet.
Saat startup program terlampau banyak, maka proses booting akan memakan waktu lebih lama. Selain itu, juga membuat RAM bekerja lebih keras.
Kapasitas RAM terlalu kecil
Kapasitas RAM sangat berpengaruh pada kecepatan laptop. Jika kapasitas RAM pada laptopmu kecil, maka besar kemungkinan laptopmu juga rawan lemot.
Hard Disk terlalu tua atau sudah penuh
Semakin tua tipe HDD yang kamu pakai, tentu akan memengaruhi performa laptop. Selain itu, jika kapasitas hard disk sudah terlalu penuh juga membuat kinerja laptop jadi lebih berat.
Banyaknya tab pada browser
Saat mengerjakan sesuatu, kamu mungkin cenderung membuka banyak tab untuk mengakses banyak situs sekaligus. Nah, aktivitas ini bisa membuat RAM terbebani dan tak jarang membuat laptop lemot.
Jumlah add-ons yang terlalu banyak
Add-ons memang berguna untuk menambah fungsi web browser yang kamu gunakan. Akan tetapi, jika jumlahnya terlalu banyak akan membuat browser terbebani dan saat internetan, laptop menjadi lebih lemot.
Jarang memperbarui sistem operasi
Perbaruan sistem operasi (OS) berguna untuk memperbaiki berbagai kekurangan yang terdapat pada laptop. Jika kamu jarang melakukan update, bisa saja menyebabkan laptop menjadi lemot.
Baca Juga : Mengenal Augmented Reality: Pengertian, Penerapan dan Perkembangannya
Cara Mengatasi Laptop Lemot
Apakah kamu sudah tahu kira-kira mengapa laptopmu lemot?
Setelah mengetahui penyebab laptop lemot, kamu bisa mulai mencari solusi yang paling cocok dengan penyebab utamanya. Berikut beberapa cara mengatasi laptop lemot yang bisa kamu coba.
Mematikan beberapa start-up program
Untuk mengatasi laptop lemot karena banyaknya program start up yang berjalan, kamu bisa mematikan beberapa program tersebut. Caranya, ketikkan msconfig pada menu start. Lalu, pilih tab start up. Setelah itu, matikan beberapa program start up yang menggunakan banyak RAM.
Upgrade kapasitas RAM
Jika laptopmu lemot karena RAM yang berkapasitas kecil, maka kamu bisa menambah kapasitas RAM yang kamu miliki. Cara mengatasinya bisa dengan menambah kapasitas RAM.
Walau begitu, jangan asal meng-upgrade ukuran RAM begitu saja. Kamu juga harus memerhatikan spesifikasi dan kapasitas maksimal RAM yang dapat diterapkan pada laptop.
Mengganti Hard Disk (HDD) dengan SSD
Laptopmu lemot karena faktor hard disk? Langkah awal yang dapat kamu lakukan adalah melakukan proses defrag untuk membuat performanya kembali segar.
Namun, jika sayangnya masih kurang ampuh, kamu bisa mengganti HDD tersebut ke HDD versi paling baru atau juga bisa menggunakan SSD (Solid State Drive).
Dengan begitu, performa laptop akan menjadi lebih responsif dan cepat.
Hindari membuka tab terlalu banyak
Jika penyebab laptop lemot karena browser yang terlalu berat, usahakan untuk tidak membuka terlalu banyak tab ketika kamu sedang menggunakan browser. Tutup tab yang sudah tidak penting agar kamu bisa tetap internetan dengan lancar.
Hapus add-ons
Apabila laptop lemot disebabkan oleh banyaknya add-ons, maka kamu perlu menghapus add-ons yang tidak terlalu penting dan tidak terlalu kamu butuhkan. Sehingga, kinerja laptop dapat ditingkatkan.
Memakai cooling pad
Untuk mengatasi laptop yang panas dan lemot, kamu bisa menggunakan aksesori tambahan seperti cooling pad. Dengan begitu, suhu laptop dapat tetap terjaga. Pasalnya, laptop yang terlalu panas juga bisa menyebabkan performanya menjadi lelet.
Itu dia ulasan mengenai penyebab dan cara mengatasi laptop lemot yang perlu kamu tahu.